7 Artis Tak Kuliah, Bahkan Tak Lulus SMA Buktikan Sukses, Raffi Ahmad, Inul, Gotik, Aliando Syarief


Ini potret sukses dan kaya raya 10 artis Indonesia dan luar negeri meski tak lulus SMA, juga tak kuliah, dari Raffi Ahmad, Inul Daratista, Zaskia Gotik, Aliando Syarief, Nia Ramadhani dan sederet lainnya. Apa kunci suksesnya ?
Berikut 10 artis nasional dan dunia yang sukses dan kaya raya berkat kerja kerasnya meski perjalanan studi mereka tidak lancar.
Studi di Indonesia umumnya ditempuh mulai dari SD, SMP, hingga SMA.
Tak sedikit pula yang melanjutkan ke jenjang yang lebih di perguruan tinggi.
Namun setiap orang memiliki cara tersendiri dalam belajar dan mendapatkan ilmu.
Ada yang lebih cocok belajar di sekolah, ada pula yang tidak.
Untuk mereka yang tidak cocok mengais ilmu di sekolah, sebagian orang tersebut memutuskan untuk berhenti sekolah.
Bukan tanpa alasan.
Mereka berhenti sekolah karena ingin lebih fokus dibidang yang lainnya.
Hal tersebut juga yang dialami oleh sejumlah artis.
Karena kesibukannya bekerja di dunia hiburan, sejumlah artis ini banyak yang tak bisa datang ke sekolah setiap hari.
Meski demikian, mereka tetap bekerja keras di bidang yang disukainya tersebut.
Mereka memilik cara tersendiri untuk berkembang, hingga akhirnya menjadi sukses dan kaya raya.
Siapa saja mereka? Berikut 10 deret artis dari Tanah Air dan luar negeri:
1. Kevin Aprilio

Lebih fokus pada musik, Kevin berhenti sekolah sebelum lulus SMA.
Namun anak pasangan Addie M.S. dan Memes ini sukses dalam bidang yang ia tekuni ini.
Ia tergabung dalam grup band dengan nama Vierratale.
2. Aliando Syarif

Artis muda ini juga memilih untuk berhenti sekolah sebelum lulus SMA.
Aliando lebih fokus terhadap karirnya di dunia hiburan Tanah Air.
Ia menjadi artis muda yang banyak digandrungi kaum hawa saat ini.
3. Raffi Ahmad

Ternyata suami Nagita Slavina ini putus sekolah sebelum lulus Sekolah Menengah Atas (SMA).
Ia memilih untuk berkarier di dunia hiburan Tanah Air.
Kini sudah bisa disaksikan kesuksesan yang ia raih dengan kerja kerasnya tersebut.
4. Inul Daratista

Penyanyi dangdut yang terkenal dengan goyang ngebornya ini, pendidikan terakhirnya adalah sekolah menengah pertama (SMP).
Namun itu tak menjadi penghalang baginya untuk meraih kesuksesan.
Awal mula kesuksesannya ini ia dapatkan dari dunia hiburan tarik suara.
Tak hanya sebagai penyanyi, ia juga menjalankan beberapa bisnis, salah satunya yakni karaoke.

Comments

Popular posts from this blog

Dulu VS Sekarang, Ini Gaya 9 Artis Cantik Sebelum dan Sesudah Terkenal

Komentari Unggahan Terbaru Rizky Billar, Dinda Hauw Dinyinyir Netizen